Menulis aksara dalam bahasa mandarin tidak-lah sesulit yang banyak orang-orang bayangkan. Aksara Bahasa Mandarin yang juga di sebut juga “汉字” hàn zì, pada dasarnya adalah kumpulan dari berbagai jenis macam guratan yang membentuk sebuah kata.
Yang menarik adalah, ada beberapa aturan dasar mengenai urutan penulisan guratan aksara Bahasa Mandarin yang teman-teman perlu ketahui agar nanti nya dapat menulis aksara Bahasa Mandarin dengan baik & benar.
1. Dari atas ke bawah
Sebagai aturan umum, goresan ditulis dari atas ke bawah. Contohnya, aksara untuk angka “tiga”, yaitu “三” sān. Penulisan aksara “三” sān dimulai dengan guratan dari paling atas, dan turun ke bawah, seperti yang di contohkan di atas.
2. Mendatar lalu tegak lurus
Ketika guratan mendatar dan guratan tegak lurus melintang, pada umumnya guratan mendatar akan ditulis terlebih dahulu sebelum goresan tegak lurus. Karakter angka sepuluh, “十” shí, terdiri dua guratan, guratan mendatar pertama, diikuti oleh guratan tegak lurus. Untuk lebih jelas nya, dapat melihat ilustrasi di atas.
3. Buat bagian tengah, kemudian bagian kiri & kanan
Untuk aksara bahasa mandarin yang bersifat vertikal & simetris, komponen tengah ditulis sebelum komponen di kiri atau kanan, seperti yang di ilustrasikan di contoh di atas.
4. Buat guratan diagonal kanan-ke-kiri dahulu sebelum guratan diagonal kanan-ke-kiri
Diagonal kanan-ke-kiri (丿) ditulis sebelum diagonal kiri-ke-kanan (乀). Seperti kata 文 yang di ilustrasikan sebagai contoh di atas.
5. Buat bagian luarnya, lalu dalam nya, sebelum menutupnya
Bagian luar ditulis terlebih dahulu, diikuti oleh komponen dalam; lalu guratan bawah yang menutup ditulis terakhir, seperti pada aksara 日 dan 国. Seperti sebuah pernyataan umum “Letakkan orang di dalam dulu, lalu tutup pintunya.”
6. Guratan tegak lurus yang melintang guratan lainnya ditulis terakhir
Guratan tegak lurus vertikal yang melewati banyak guratan lainnya ditulis setelah goresan yang melintasinya, seperti pada 聿 dan 弗.
KOSAKATA MANDARIN
- 100 Kosakata Bahasa Mandarin
- Kosakata Bahasa Mandarin Sehari-hari Bagian 1
- Kosakata Bahasa Mandarin Sehari-hari Bagian 2
- Kosakata Bahasa Mandarin Sehari-hari Bagian 3
- Kosakata Bahasa Mandarin Sehari-hari Bagian 4
- Kosakata Bahasa Mandarin Sehari-hari Bagian 5
- Kosakata Bahasa Mandarin Sehari-hari Bagian 6
- Kosakata Bahasa Mandarin Sehari-hari Bagian 7
- Kosakata Bahasa Mandarin Sehari-hari Bagian 8
- Kosakata Bahasa Mandarin Sehari-hari Bagian 9
- Ada 3 Hal Penting dalam Belajar Bahasa Mandarin
PERCAKAPAN